Kamu lahir di 21 Juni-22 Juli ? Ini Fakta Karakter Zodiak Kamu !

karakter zodiak cancer

Salam Siapa Kamu, pada kesempatan kali ini kita akan akan membahas terkait karakter zodiak cancer yang dilambangkan oleh kepiting dan karakter zodiak ini dikenal lebih sensitif dari karakter zodiak lainnya.

  1. Tentang Karakter Cancer
  2. Karakter Wanita Cancer
  3. Karakter Zodiak Pria Cancer

Karakter cancer memiliki elemen air yang mana menuntun pada karakter zodiak yang penuh perasaan, emosi, sensasi, dan naluri. Jadi gak heran bagi kamu yang lahir di tanggal 21 Juni sampai 22 Juli orangnya baperan.

Tentang Karakter Cancer

Karakter cancer merupakan karakter zodiak yang intuitif namun memiliki keistimewaan dalam hal kepedulian, bagi kamu karakter wanita cancer mungkin akan menjadi seseorang yang double ekspresif dalam mengungkap perasaan.

Nah supaya lebih bisa memahami karakter zodiak cancer, kamu perlu simak nik kelebihan dan kekurangan pemilik karakter zodiak ini.

Kelebihan Karakter Zodiak Cancer

Karakter zodiak cancer itu spesial, berikut beberapa kelebihan yang dimiliki oleh karakter zodiak ini:

1. Karakter Cancer Penuh Perhatian dan Kepedulian

Karakter cancer sangat terkenal dalam mengandalkan perasaan, karakter ini gak akan ragu untuk mencurahkan segala perhatian dan kepedulian secara utuh untuk pasangan, sahabat dan keluarga. Jadi kamu gak bakal kekurangan perhatian dijamin.

2. Karakter Cancer katanya Setia Banget

Kesetian itu didambakan oleh setiap orang karena kesetian merupakan komitmen utama. Karakter cancer merupakan karakter zodiak yang berpikir panjang untuk berselingkuh karena karakter cancer selalu menempatkan dirinya pada setiap posisi untuk merasakan keadaan.

3. Kreatif dan Inovatif

Karakter cancer selalu berinteraksi dengan diri sendiri, jadi tidak heran karakter zodiak ini panuh dengan ide-ide dan imajinasi yang cemerlang dan seringkali dilibatkan dalam forum-forum untuk diberi kesempatan menumpahkan pemikirannya.

4. Karakter zodiak pekerja keras dan bertanggung jawab

Komitmen merupakan pegangan zodiac ini, jika sudah memulai apapun yang terjadi harus dilewati dan diusahakan semaksimal mungkin. Walaupun perasaan sering menganggu fokus karakter cancer, namun rasa tanggung jawab tetap harus dilakukan, hebat kan.

Kekurangan Karakter Zodiak Cancer

Dibalik kelebihan pasti ada kekurangan yang kadan menyulitkan diri sendiri maupun orang lain, berikut kekurangan karakter cancer:

1. Terkadang Karakter Cancer itu Temperamental

Karakter cancer yang kurang bisa mengendalikan emosi membuat mereka terjebak dalam sikap yang meledak dan temperamen, batas kesabaran seorang cancerian cenderung naik turun tergantung dari situasi dan kondisinya.

2. Karakter Zodiak yang Pesimis

Pesimis ? memang iya. Karakter cancerian selalu butuh motivasi dari orang sekitar untuk mendukung keputusannya. Mereka mudah ragu dan perlu diyakinkan berkali-kali.

3. Egois

Kalau ini sih sudah sangat jelas yak karena apa-apa selalu bawa perasaan jadi cara bersikap cenderung egois dan menekankan apa yang dirasakan terkadang juga memaksakan kehendaknya sendiri.

4. Terlalu sedih dan terlalu senang

Karakter zodiak ini kalau lagi seneng, seneng banget sampe lupa semuanya, tapi kalau sedih, bakal sedih terpuruk banget. Jadi karakter cancer selalu totalitas saat merasakan sesuatu.

5. Mudah Stres dan sering terkena penyakit Lambung dan diabetes

Pikiran sepele bagi cancerian itu beban banget, karakter cancer akan terus memikirkan apa yang dikatakan orang lain tentang dirinya walaupun itu hanya candaan.

Hal ini seringkali membuat mereka stress dan rawan terkena penyaki lambung atau jika terlalu senang akan dilampiaskan dengan makan tak terkendali yang memicu obesitas.

Karakter Wanita Cancer

Tiba saatnya kita mengkaji lebih dalam tentang karakter zodiak cancer melalui gender ya. Meskipun memiliki zodiak yang sama namun karakter wanita cancer agak berbeda dengan lawan jenisnya. Berikut karakter wanita cancer yang wajib kamu simak.

  • Sangat mudah merasa kecewa dalam hal percintaan.
  • Memiliki perasaan yang sangat peka.
  • Jiwa keibuannya luar biasa.
  • Sangat menyukai anak- anak.
  • Kuat tapi mudah menangis.
  • Mudah ragu dan goyah.
  • Mudah tersinggung.

Dibalik karakter wanita cancer diatas, sebenernya mereka memiliki karakter yang tidak suka direndahkan dan mereka memiliki kemarahan yang parah banget walaupun dikenal pemaaf taoi mereka tidak tegaan.

Karakter Zodiak Pria Cancer

Menjadi seorang cancerian tidak pandai menyembunyikan perasaan. Bagi kamu pria dengan karakter zodiac cancer harus bisa mengendalikan diri dan jangan mudah temperamen dan terbawa emosi karena efeknya sangat buruk, nah berikut karakter zodiak pria cancer:

  • Protektif banget alias cemburuan.
  • Mudah bad mood.
  • Penolong dan mudah diandalkan.
  • Bisa jadi pendengar yang baik.
  • Sosok pelindung dan menjaga.
  • Romantis banget dijamin bikin meleleh.
  • Mudah dipengaruhi.

Nah sebagai tambahan karakter zodiak cancer baik wanita maupun pria memiliki aura yang bisa membuat nyaman orang lain, namun terkadang sering salah langkah dalam mengambil keputusan karena selalu membawa perasaan di setiap kondisinya.

Untuk kamu karakter zodiak cancer harus lebih hati hati ya dan belajarlah menyeimbangkan diri antara hati dan akal. Sekian yang bisa siapakamu.com sampaikan, nantikan artikel tentang zodiak lainnya, komen dibawah karakter zodiak kamu.

“Dan perasaan ibarat air yang mengalir, tenang namun terkadang menghanyutkan”

Next Post Previous Post
2 Comments
  • greatpeople21
    greatpeople21 12/7/19

    ditunggu zodiak taurus nya min

  • siapakamu
    siapakamu 12/7/19

    oke siap ditunggu ya postingan artikel tentang karakter zodiak taurus :). terima kasih atas kunjungannya.

Add Comment
comment url